Monday 30 May 2011

5 langkah membeli tiket pesawat lewat ATM


Membeli tiket pesawat terkadang kita harus pusing ketika harga yang ditawarkan oleh travel atau agen tiket pesawat terlalu mahal dan untuk memgecek harga berbagai pesawat di agen juga terkesan menghabiskan waktu penjual tiket. Untuk itu lebih baik membeli tiket lewat ATM apabila anda tidak mempunyai kartu kredit, sebelum bertransaksi di ATM kita cukup regristasi via internet. Ada beberapa maskapai yang menyediakan pembelian tiket pesawat via ATM, yaitu Lion Air, Sriwijaya Air dan Batavia Air.

Sebelum memutuskan membeli kita bisa melihat-lihat harganya dahulu dan membandingkan dengan maskapai lain serta jam-jam penerbangan yang disediakan. Beda jam penerbangan terkadang juga berbeda harga jadi kita bisa memilah antara waktu dan fulus yang kita punya. Tiket promosi pun bisa kita ketahui apakah masih tersedia atau sudah habis terjual.

Berikut nih cara-caranya :
Pertama, buka situs maskapai penerbangan yang akan kita pakai lalu pilih penerbangan, isi kota pemberangkatan, kota yang dituju, tanggal keberangkatan dan jumlah tiket yang dibeli (ada kategorinya lho, bayi, anak-anak dan dewasa) yang pasti harganya berbeda-beda. Setelah semua dipilih kita tinggal tekan tombol cari.
Ke-dua, di situs akan muncul darftar jam penerbangan, harga tiket (promosi, ekonomi, bisnis), setelah memilih jam penerbangan yang sesuai dengan kantong lalu kita tinggal tekan tombol lanjutkan deh
Ke-tiga, setelah muncul semua rincian biaya dan kita yakin akan membeli tiket maka tinggal isi saja biodata penumpang yang akan terbang. Pilih pembayaran melalui ATM bank mana kita akan membayar, lalu tinggal klik deh tombol lanjutkan untuk mendapatkan kode nomer yang akan kita pakai di ATM.
Ke-empat, segera ke ATM dan pilih melaui pembelian tiket dan masukkan nomer yang muncul ketika kita regristasi online, jangan lupa simpan struck ATM buat jaga-jaga kalau ada masalah.
Ke-lima, masakapi penerbangan akan mengirim email tiket dan kita tinggal print tiket tersebut untuk digunakan sewaktu check-in di bandara.

No comments:

Post a Comment